Cara Memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food
Cara Memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food

Kredibilitas supplier frozen food merupakan suatu hal yang paling penting dalam menjalani dunia bisnis, faktanya banyak sekali yang terjerumus atau terjebak dan mengalami kerugian.

Kapan mengalami itu? ketika salah memilih supplier dalam suatu usaha. Maka sebelum kamu memilih supplier, kamu harus memeriksa, research, dan mencari tahu hal sedalam mungkin supplier tersebut.

Kredibilitas supplier bisa meliputi kapabilitas, kualitas dan suatu kekuatan atau keyakinan yang muncul agar adanya suatu kepercayaan.

Ketika kamu memilih dan telah memeriksa kredibilitas supplier dengan tepat, maka kamu telah mendapatkan salah satu faktor yang bisa membuat kamu menuju kesuksesan, karena telah menjalin kerjasama dengan profesional.

Cara Memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food

Cara Memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food
Cara Memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food

Sebenarnya cara memeriksa kredibilitas supplier frozen food bisa dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya:

Testimoni

Sekarang banyak akses media yang gampang untuk mencari supplier frozen food yang kedibilitasnya bagus, sesuai dengan testimoni yang ada. Entah dari mulut-ke mulut, entah dari review atau pun dari teman.

Bisa juga mencari rekam jejak dari awal supplier berdiri.

Baca juga Cara Membuat Dimsum Frozen Food

Kamu juga bisa melakukan hal yang bisa membantu kamu, salah satunya dengan cara bergabung ke dalam kumpulan atau suatu komunitas yang berfokus pada bisnis frozen food, dari situ bisa saling bertukar informasi atau bahkan meminta rekomendasi supplier dengan kredibilitas yang bagus.

Cari Tahu Cara Kerja atau sistem yang dia terapkan dalam bisnisnya

Supplier frozen food tidak hanya menyediakan produk berkualitas, tetapi juga perihal waktu pengiriman, harga yang ia tetapkan, sistem ganti rugi jika ada frozen food yang rusak, kemasan sobek, dll.

Kualitas produk adalah bagian terpenting dalam bisnis, karena itu bergantung kepada kepuasan pelanggan dan pelanggan tertarik untuk membeli lagi dan lagi.

Harus lebih teliti juga kalau supplier frozen food yang kamu pilih itu benar-benar tidak curang, perhatikan berat produk yang tertera pada kemasan. Apakah sudah sesuai dengan berat aslinya atau tidak.

Pilih supplier yang mampu menerima keluhan dan memberi solusi ketika ada kesalahan dalam produknya, ada costomer service atau admin yang menjawab pertanyaan dan melayani pemesanan frozen food dengan siap dan cepat.

Tanyakan bahan-bahan yang mereka gunakan untuk membuat frozen food, apakah mereka menggunakan formalin atau tidak?

Cari Supplier yang Sudah Memiliki Sertifikasi

Untuk kamu yang baru memulai bisnis, jangan tergiur dengan harga murah dari supplier yang banting harga dan beda jauh dari harga pasaran, kamu harus cek apakah mereka sudah memiliki sertifikasi dan standar keamanan makanan sesuai ketentuan BPOM? Perhatikan hal itu yaa. Karena jika ingin memiliki bisnis yang berkelanjutan, kamu harus membangun juga kepercayaan pelanggan terhadap bisnis yang sedang kamu jalankan.

Cari Tahu Produk Frozen Food yang Laris dan Banyak Diminati oleh Masyarakat

Cara cek kredibilitas supplier frozen food yang selanjutnya adalah dengan mencari tau jenis makanan yang laris. Jika di daerah sekitamu pelnggan lebih tertarik terhadap daging frozen food, maka kamu harus mencari supplier frozen food yang menjual aneka daging. Entah itu daging sapi frozen, daging ayam frozen, ati ampela frozen, iga frozen dan lain-lain yang sudah dikemas dan siap untuk dijual.

Baca juga Cara Membuat Bakso Ikan Frozen Food

Pertimbangan Harga Produk

Dalam memilih supplier, ternyata harga produk frozen food juga menjadi patokan dan pertimbangan yang harus kamu lakukan. Selisih seribu saja, pelanggan tidak akan jadi membeli lho, karena ada yang lebih murah dari harga yang kamu berikan.

Itu adalah 5 cara memeriksa Kredibilitas Supplier Frozen Food yang bisa kamu lakukan jika ingin memulai bisnis, semoga kamu bisa menemukan supplier yang terbaik versi kamu. Dan semoga bisnis frozen food yang kamu jalani berkembang pesat.