Role Pada Discord

CARAMENJADI.COM – Role pada Discord menjadi salah satu fitur yang dimiliki oleh aplikasi komunikasi ini, yang notabene sering dipakai oleh gamer.

Role Pada Discord

Dengan role yang berbeda-beda, server Discord bisa menjadi tempat berkomunikasi yang teratur dan nyaman. Mendapat role juga memberikan kesan isitimewa pada member Discord tersebut, sebab kini mereka memiliki akses yang tidak dimiliki member lain.

Untuk penjelasan lebih lengkap mengenai role pada Discord, mulai dari penjelasan dan cara mengaturnya, silahkan simak artikel ini sampai habis!

 

Apa Itu Role Pada Discord?

Role Pada Discord

 

Discord merupakan aplikasi komunikasi yang dikembangkan oleh Discord Inc. dan sudah rilis dari tahun 2015. Discord dirancang sebagai aplikasi pembuat komunitas, dimana penggunanya bisa saling berkomunikasi dengan panggilan suara, video, teks, file, dan media. Pengguna Discord bisa berkomunikasi melalui obrolan pribadi, atau melalui komunitas yang disebut ‘server’.

Salah satu fitur yang dimiliki oleh server Discord adalah role. Role ini merupakan fitur yang akan memberikan para anggota server ‘peran’ dalam komunitas. Peran yang dimiliki member ini bisa memberi izin tertentu pada member yang tidak dimiliki member lainnya. Misalnya, member dengan role ‘Moderator’ punya hak untuk menambahkan dan mengurangi anggota server.

Selain sebagai tanda kedudukan, role juga bisa digunakan untuk mengelompokkan member sesuai dengan aktivitas yang dilakukan. Contohnya jika member merupakan pemain game, maka bisa diberikan role ‘Gamer’.

Untuk pengguna yang baru masuk ke suatu server, biasanya mendapat role ‘Member’ saja. Dengan role ini, pengguna Discord hanya bisa berkomunikasi saja tanpa bisa mengatur server. Untuk mendapat role dengan tingkat lebih tinggi, Kamu bisa mencoba untuk menghubungi anggota lain yang berizin khusus.

 

Cara Mengatur Role Pada Discord

Role Pada Discord

Setelah mengetahui apa itu role, kini saatnya mengetahui cara mengatur role di Discord. Untuk bisa mengatur role pada server Discord, pengguna harus punya role yang tinggi seperti Admin atau Moderator. Biasanya kalau Kamu adalah pembuat server, Kamu otomatis punya role Admin. Berikut adalah cara mengatur role di Discord.

 

1. Mengatur Role Pada Discord Via PC

Pertama, ayo buat role terlebih dulu. Caranya seperti ini:

– Pastikan di PC Kamu sudah terinstall software Discord. Kalau Kamu belum punya, Discord bisa di download secara gratis disini. Kalau sudah punya, silahkan Kamu buka Discord.

– Setelah Discord terbuka, pilih server yang ingin Kamu atur role-nya. Pastikan Kamu sudah punya role yang tinggi ya.

– Klik tanda (V) yang ada di samping nama server untuk membuka menu server.

– Di menu server, klik Server Settings.

– Kemudian klik opsi Roles yang ada di bawah opsi Overview. Letak opsi server ini ada di sebelah kiri.

– Lanjut, klik tombol (+) untuk membuat Role baru. Role otomatis terbuat saat Kamu mengklik tombol (+) ini.

– Setelahnya, Kamu bisa atur nama, warna, dan izin yang diberikan pada role.

 

Setelah role dibuat, kini Kamu tinggal atur kepada ‘penduduk’ server. Caranya adalah:

– Buka list member server dengan klik tombol berlogo orang di sebelah kanan atas.

– Klik kanan pada member yang ingin diatur role-nya.

– Klik ‘Roles’ yang ada di paling bawah.

– Centang satu atau lebih role yang ingin diberikan atau dihilangkan.

 

Kalau Kamu ingin menghapus role dari daftar Roles, caranya begini:

– Buka Server Settings seperti saat Kamu ingin membuat role.

– Klik Roles.

– Pilih role yang ingin kamu hapus, lalu klik tombol (X) yang ada di samping ‘Role Name’.

 

Baca juga: Tips Menjadi Admin Media Sosial

 

2. Mengatur Role Pada Discord Via Mobile

Selain tersedia di PC, Discord juga tersedia di telepon genggam. Dengan adanya Discord di handphone, tentu akan memudahkan penggunanya yang sedang tidak menggunakan PC untuk mengatur server. Cara untuk membuat role pada Discord di smartphone adalah sebagai berikut:

– Pastikan Discord sudah terpasang di telepon genggam milik Kamu. Discord sudah tersedia di toko aplikasi baik untuk sistem operasi Android maupun iOS.

– Buka Discord, lalu pilih server yang role-nya ingin Kamu atur. Seperti di PC, Kamu butuh role yang tinggi untuk bisa mengatur role pada server Discord.

– Tap tanda titik tiga yang ada di samping nama server, lalu pilih Settings.

– Scroll ke bawah, lalu tap opsi Roles yang ada di bawah kategori User Management.

– Jika sudah, silahkan Kamu pencet tombol (+) yang ada di kanan bawah layar. Role otomatis terbuat saat Kamu menekan tombol (+) ini.

– Setelahnya Kamu bisa mulai mengatur role yang baru ini. Mulai dari nama, warna, dan hak yang dimiliki.

 

Untuk memberikan role kepada anggota melalui HP, caranya adalah:

– Buka list member server dengan tap tombol berlogo orang di sebelah kanan atas.

– Tap member yang ingin diatur role-nya, kemudian tekan Manage User.

– Selanjutnya Kamu tinggal atur role yang ingin diberi atau dihilangkan.

 

Menghapus role Discord melalui HP caranya begini:

– Buka Server Settings seperti saat Kamu ingin membuat role.

– Klik Roles.

– Pilih role yang ingin kamu hapus, lalu tombol titik tiga yang ada di kanan atas layar dan pilih Delete Role.

 

Sekian pembahasan mengenai role pada Discord serta cara mengaturnya melalui PC dan HP. Semoga artikel ini bisa membantu Kamu yang ingin menyematkan atau mencabut role member server Discord. Selalu ingat untuk bijaksana dalam menggunakan role yang Kamu punya, ya.